Saidi, Miftahul Marhamah (2025) PENGARUH METODE ROLE PLAYING TERHADAP KETERAMPILAN BERBICARA SISWA PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS III SDN 68 PALEMBANG. Skripsi thesis, Universitas PGRI Palembang.
|
Text
Cover.pdf Download (176kB) |
|
|
Text
Abstrak Bahasa Indonesia.pdf Download (184kB) |
|
|
Text
Bab I.pdf Download (343kB) |
|
|
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (197kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan pengaruh Metode Role Playing terhadap keterampilan berbicara siswa Kelas III SD Negeri 68 Palembang. Masalah yang diangkat dalam penelitian ini adalah keterampilan berbicara siswa kelas III yang masih rendah, kurangnya kemampuan beradaptasi, serta rendahnya keberanian siswa dalam menyampaikan pendapat secara lisan di depan kelas. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain One Group Pretest Posttest Design. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan menggunakan uji independent sample t-test. Sampel penelitian adalah siswa kelas III A di SD Negeri 68 Palembang yang dipilih menggunakan teknik sampling acak sederhana. Sampel tersebut diberikan perlakuan melalui penerapan metode Role Playing dalam pembelajaran Bahasa Indonesia.Berdasarkan hasil analisis, diperoleh rata-rata nilai pretest sebesar 62,76 dan nilai rata-rata posttest meningkat menjadi 78,91. Hasil uji-t menunjukkan nilai signifikansi sebesar 0,000 yang lebih kecil dari α = 0,05, sehingga Ho ditolak dan Ha diterima. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari penerapan metode Role Playing terhadap peningkatan keterampilan berbicara siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas III SD Negeri 68 Palembang. Kata kunci : Metode Role Playing , Keterampilan Berbicara, Bahasa Indonesia, Siswa Kelas
| Item Type: | Thesis (Skripsi) | |||||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
| Contributors: |
|
|||||||||
| Subjects: | L Education > L Education (General) | |||||||||
| Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru SD | |||||||||
| Depositing User: | Repo User 28 | |||||||||
| Date Deposited: | 03 Jan 2026 04:21 | |||||||||
| Last Modified: | 03 Jan 2026 04:21 | |||||||||
| URI: | http://eprints.univpgri-palembang.ac.id/id/eprint/3830 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
