Search for collections on Repository Universitas PGRI Palembang

EFEKTIVITAS MODEL PROJECT BASED LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA PELAJARAN IPA KELAS V SD

YENI, HAFIDAH (2024) EFEKTIVITAS MODEL PROJECT BASED LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA PELAJARAN IPA KELAS V SD. skripsi thesis, Universitas PGRI Palembang.

[img] Text
D. COVER + PENGESAHAN.pdf

Download (332kB)
[img] Text
A. Abstras Indonesia.pdf

Download (87kB)
[img] Text
F. BAB I.pdf

Download (219kB)
[img] Text
K. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (201kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kemampuan berpikir kritis siswa kelas V yang masih rendah dan siswa kurang aktif dalam proses pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektifan model pembelajaran proyek berbasis terhadap kemampuan berpikir kritis siswa kelas V sekolah dasar. Metode dalam penelitian ini adalah true eksperimental design dengan desain pretest-posttest control group design. Hasil skor pretest kelas eksperimen diperoleh skor rata-rata sebesar 54,8 dan skor posttest sebesar 79,8. Hasil skor pretest kelas kontrol diperoleh rata-rata skor 53,3 dan skor posttest diperoleh rata-rata 65,8. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas VA sebanyak 15 siswa dan kelas VB sebanyak 13 siswa. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah pertanyaan esai dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis dengan taraf signifikansi 5% dengan menggunakan Microsoft Excel. Jadi untuk hasil keseluruhan yaitu perhitungan uji t diperoleh t_hitung sebesar 2,171 dan t_tabel sebesar 2,055. Kriteria pengujian hipotesis adalah t_hitung≥ t_tabel maka Ho ditolak dan Ha diterima. Jadi dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran project based learning efektif terhadap kemampuan berpikir kritis siswa kelas V SD.

Item Type: Thesis (skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDK
ContributorPatricia HM., LubisNIDN0021087001
ContributorDavid Budi, IrawanNIDN0216048904
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru SD
Depositing User: Ferdi Ferdi
Date Deposited: 28 Sep 2024 07:12
Last Modified: 28 Sep 2024 07:12
URI: http://eprints.univpgri-palembang.ac.id/id/eprint/611

Actions (login required)

View Item View Item